Selasa, 10 November 2015

Resep Membuat Terang Bulan Khas Malang

Resep Terang Bulan Khas Malang - Terang bulan merupakan makanan atau jajanan yang cukup terkenal di kota asalnya, yakni Malang. Makanan ini juga biasa disebut sebagai martabak manis oleh beberapa orang. Rasanya yang memang manis dan khas selalu menjadi jajanan wajib saat berkumpul bersama teman-teman di rumah. Toppingnya yang beraneka macam bisa Anda pilih yang sesuai dengan selera Anda.

Untuk itu, Anda harus membuatnya di rumah dengan resep terang bulan khas Malang supaya bisa mencicipinya ketika waktu santai datang. Anda pun juga bisa menyuguhkannya untuk tamu di acara-acara tertentu seperti arisan, syukuran, ulang tahun dan lain sebagainya. Jadi, Anda tidak perlu lagi memesan di toko kue. Sebab terang bulan buatan Anda dengan resep tersebut sudah dijamin akan menghasilkan keistimewaan tersendiri.
Terang Bulan Khas Malang
Terang Bulan Khas Malang
Kalau Anda ingin segera membuatnya, silahkan membaca resep terang bulan khas Malang di bawah ini. Proses pembuatannya sangatlah mudah, Anda pasti dapat mengikutinya dengan baik.
Bahan:

  • 1 ¾ ons tepung terigu
  • 225 ml air
  • 3 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh ragi instan
  • 1 butir telur
  • ½ sendok teh vanili bubuk
  • ¼ sendok teh garam
  • ¼ sendok teh soda kue

Bahan Pengoles:

  • 3 sendok makan margarin

Bahan Taburan:

  • 3 sendok teh gula pasir
  • Meises coklat
  • Meises warna
  • Keju cheddar parut
  • Kacang tanah, sangrai dan cincang
  • Kismis, cincang
  • Susu kental manis putih
  • Aneka selai

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama adalah mencampur tepung terigu bersama ragi instan, gula pasir dan vanili bubuk. Aduk sampai rata kemudian sisihkan dulu
  2. Lalu campur kembali air dan telur serta aduk sampai rata. Masukkan campuran tepung yang sudah Anda buat tadi dan aduk rata sampai membentuk adonan yang licin
  3. Masukkan garam lalu diamkan selama kurang lebih satu jam sampai mengembang. Tambahkan soda kue dan aduk rata
  4. Panaskan cetakan lumpur, kemudian tuang adonan di dalamnya, tekan bagian tengahnya dengan menggunakan sendok sayur supaya membentuk pinggiran martabak.
  5. Diamkan sampai adonan mengeluarkan buih serta membentuk rongga lalu taburi dengan gula pasir.
  6. Masak sampai terang bulan matang menggunakan api kecil. Angkat kemudian oles menggunakan bahan olesan dan terakhir taburi dengan bahan taburan sesuai selera.
  7. Tata di piring saji dan nikmati dengan segera

Baca Juga : Resep Membuat Pecel Khas Surabaya
Benar, bukan kalau hidangan yang terbuat dari resep terang bulan khas Malang ini bisa menemani waktu santai Anda? Hanya dengan menyediakan minuman yang sesuai seperti kopi atau teh hangat, Anda sudah dapat menikmatinya dengan cara yang khas. Maka dari itu, silahkan simpan resep terang bulan khas Malang supaya bisa membuatnya di lain kesempatan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar