Jumat, 20 November 2015

Resep Membuat Jagung Bose Khas NTT

Resep Jagung Bose Khas NTT – Jagung merupakan bahan makanan yang paling sering dicari di saat musim dingin. Terbukti dengan adanya jagung bakar dan jagung rebus yang sukses diminati banyak orang. Selain itu, sebenarnya jagung bisa diolah menjadi apa saja seperti brondong atau popcorn, bakwan dan lain sebagainya. Nusa Tenggara Timur juga memiliki salah satu makanan berbahan dasar jagung yang sangat khas dan bisa dikonsumsi siapa saja.

Nama makanan tersebut adalah jagung bose. Olahan ini hampir mirip dengan bubur karena teksturnya yang lumayan lembut dengan rasa gurih yang tercipta dari santannya. Untuk membuatnya, Anda hanya memerlukan bahan-bahan yang sederhana dan mudah ditemukan di pasar tradisional. Coba saja membuatnya dengan resep jagung bose khas NTT yang memang disediakan dan memberi kemudahan terutama bagi Anda yang merupakan seorang pemula.
Jagung Bose Khas NTT
Jagung Bose Khas NTT
Selain cara membuatnya yang sangat simple, sebenarnya mengkonsumsi jagung ini juga salah satu cara untuk berdiet. Jadi, bagi Anda yang hendak mengecilkan badan silahkan mengolahnya dengan resep jagung bose khas NTT dan cicipi sebagai makan pagi.

Bahan:

  • 8 ons jagung biasa, pipil
  • 1.000 ml air
  • 300 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 1 ½ ons kacang merah
  • 4 ons labu manis, kupas dan potong kecil
  • ½ sendok teh garam

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama dalam pembuatan jagung bose adalah merendam kacang merah semalaman
  2. Kalau sudah, siapkan semua bahan yang Anda butuhkan kemudian lakukan langkah selanjutnya, yaitu merebus air sampai mendidih
  3. Setelah itu, masukkan kacang merah yang sudah Anda rendam semalaman dan rebus sampai empuk
  4. Tambahkan jagung yang sudah dipipil dengan labu manis. Masak sampai semua bahannya empuk dan matang
  5. Tuangkan santan beserta garam secukupnya kemudian masak kembali sampai kuah berkurang dan empuk.
  6. Angkat lalu tuang dalam mangkuk dan hidangan di meja makan

Benar sekali, jagung bose ini memang sangat cocok jika disantap untuk sarapan sebelum memulai aktifitas. Sudah bisa dipastikan kalau energi Anda akan semakin bertambah setelah mengkonsumsinya. Jangan lupa menyantap makanan yang terbuat dari resep jagung bose khas NTT ini bersama keluarga agar tidak mengurangi kebersamaan yang telah tercipta. Baca Juga : Resep Membuat Gecak Sapi Khas NTB

Setelah Anda sukses membuatnya, hal pertama yang harus dilakukan adalah membagikan resep jagung bose khas NTT ini untuk saudara maupun tetangga Anda supaya mereka bisa menyajikan sajian nikmat dan cocok untuk yang ingin berdiet. Untuk Anda juga, tetap simpan resep ini di bookmark agar gampang untuk menemukannya di kemudian hari. Selamat berkreasi dengan resep jagung bose khas NTT dan resep-resep lainnya, salam koki!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar