Sabtu, 28 November 2015

Resep Membuat Kue Sari Muka Khas Kalimantan Selatan

Resep Kue Sari Muka Khas Kalimantan Selatan – Kalimantan Selatan memiliki beraneka ragam kue yang menarik, baik bentuk, tekstur maupun rasanya. Ada salah satu kue yang memiliki nama unik, yakni sari muka. Kue yang dibuat dengan cara dikukus ini berbahan dasar beras ketan, gula merah, gula pasir dan bahan-bahan lainnya yang kemudian diolah serta dikukus hingga matang. Rasanya manis dan nikmat serta dapat dengan mudah Anda temui di pasar tradisional yang ada di Banjarmasin.

Karena sekarang sudah ada resep kue sari muka khas Kalimantan Selatan, Anda sudah bisa membuatnya di rumah dengan mudah. Hanya perlu mempersiapkan semua bahan-bahan yang diperlukan, membaca keseluruhan isi resep kue sari muka khas Kalimantan Selatan dan mempraktekkan langkah-langkah di dalamnya. Mudah sekali, bukan?
Kue Sari Muka Khas Kalimantan Selatan
Kue Sari Muka Khas Kalimantan Selatan
Maka dari itu, silahkan menyimak kelanjutan resep kue sari muka khas Kalimantan Selatan di bawah ini untuk lebih jelasnya!

Bahan:

  • ½ kg beras ketan
  • 3 ons gula merah, disisir halus
  • 3 ons gula pasir
  • ½ liter santan kental dari 2 butir kelapa
  • 9 butir telur
  • ½ sendok teh garam
  • ¼ sendok teh vanili

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama, Anda bisa mencuci beras ketan sampai bersih lalu meniriskannya. Sesudah itu kukus hingga setengah matang selama beberapa menit
  2. Kalau sudah, campur ketan tersebut dengan ¾ gelas santan. Aduk-aduk sampai merata dan kukus dalam dandang panas selama setengah jam
  3. Angkat lalu masukkan dalam loyang yang sudah dialasi plastik. Sisihkan dulu untuk membuat campuran berikutnya
  4. Campurkan gula merah bersama telur, gula pasir, garam dan juga vanilli serta kocok hingga mengembang
  5. Tuangkan adonan telur tersebut di atas ketan kukus yang Anda taruh di loyang tadi.
  6. Berikutnya, silahkan mengukus adonan tersebut dalam dandang menggunakan api kecil selama satu jam
  7. Kalau kue sudah matang, angkat dan sajikan di piring saji lalu siap dinikmati

Resep kue sari muka khas Kalimantan Selatan di atas akan menghasilkan 20 potong kue yang bisa Anda sajikan di meja makan dan membagikannya kepada keluarga, saudara serta tetangga dan teman-teman. Rasanya yang manis dan khas membuat mereka ketagihan pastinya. Oleh karena itu, Anda harus membuatnya lagi di lain waktu dengan resep yang sama, yaitu resep kue sari muka khas Kalimantan Selatan yang tidak pernah mengurangi kekhasan rasanya. Baca Juga : Resep Membuat Amparan Tatak Sagu Khas Kalimantan Selatan

Silahkan menyimpan resep tersebut di bookmark supaya tidak hilang dan teruslah berkreasi dengan masakan Anda, baik dengan resep kue sari muka khas Kalimantan Selatan maupun kue-kue lainnya. Salam koki dan tetap berlatih memasak serta menghadirkan sajian istimewa buat keluarga, ya!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar