Selasa, 17 November 2015

Resep Membuat Babika Timor Khas NTT

Resep Babika Timor Khas NTT – Babika timor merupakan nama yang unik sekali untuk sebuah hidangan khas suatu daerah. Dan uniknya lagi, makanan ini berasal dari Indonesia Timur, yaitu NTT. Makanan yang berbahan utama parutan singkong dengan gula aren serta kelapa parut ini dibungkus dengan daun pisang lalu dibakar dan dihidangkan. Rasanya sangat khas, yaitu manis dan legit. Anda bisa menemukannya dengan mudah kalau berkunjung ke daerah asalnya.

Babika timor bisa Anda gunakan sebagai menu makan siang ataupun hanya dijadikan camilan. Kenapa dijadikan menu makan siang? Sebab, makanan ini selain enak juga sangatlah mengenyangkan. Rasanya yang istimewa juga dibarengi dengan proses pembuatannya yang mudah. Hanya dengan mengolahnya menggunakan resep babika timor khas NTT, Anda sudah bisa menyajikannya di tengah-tengah keluarga.
Babika Timor Khas NTT
Babika Timor Khas NTT 
Mau dijadikan santap siang maupun camilan, asal dimasak dengan resep babika timor khas NTT hidangan Anda pasti tidak akan kehilangan kekhasan rasanya. Makanya, mari baca kelanjutan resep di bawah ini!
Bahan:

  • ½ kg singkong
  • ½ ons kelapa
  • ¾ ons gula aren, sisir halus
  • ¼ sendok teh garam
  • Daun pisang secukupnya untuk membungkus

Cara Membuat:

  1. Pertama, siapkan semua bahan dan bumbu yang dibutuhkan untuk membuat babika timor.
  2. Kedua, ambil singkong kemudian kupas dan cuci bersih. Lalu parut dan peras serta ambil 25 ml airnya. Sisihkan dulu
  3. Ambil juga kelapa dan parut kasar. Sisihkan juga
  4. Setelah itu ambil semua bahan dan aduk rata.
  5. Letakkan adonan yang sudah Anda campur rata di atas daun pisang. Bungkus lalu semat ujungnya menggunakan lidi.
  6. Bakar babika timor di atas bara api hingga matang. Angkat lalu sajikan di piring saji atau wadah sesuai selera
  7. Babika timor siap dinikmati

Resep babika timor khas NTT di atas akan menghasilkan 10 bungkus hidangan. Anda bisa langsung menyajikannya di meja makan untuk camilan yang disantap bersama kopi atau teh hangat. Lumayan, bukan untuk mengganjal perut? Dengan hasilnya yang juga lumayan banyak, Anda bisa membagikannya kepada keluarga ataupun orang terdekat Anda. Pasti mereka akan senang dan gembira, apalagi mengetahui bahwa Anda lah yang membuatnya dengan resep babika timor khas NTT. Baca Juga : Resep Membuat Sambal Tumpang Khas Kediri

Nah, sekarang jajanan di rumah Anda semakin beragam, bukan dengan adanya babika timor ini. Oleh karena itu, simpanlah resep babika timor khas NTT. Siapa tahu Anda bisa menggunakannya sebagai suguhan di hari raya maupun di acara-acara tertentu yang diadakan oleh keluarga Anda. Bagikan juga resepnya kepada teman-teman Anda agar mereka lebih mudah membahagiakan keluarga. Selamat berbagi dan salam koki untuk Anda!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar